DPD PAN Empat Lawang Gelar Musda Serentak se-Sumsel: “PAN Terdepan Bantu Rakyat”

EMPAT LAWANG, seputartv.com – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Empat Lawang menggelar Musyawarah Daerah (Musda) serentak se-Sumatera Selatan dengan tema “PAN Terdepan Bantu Rakyat”, pada Sabtu (8/11).

Kegiatan tersebut berlangsung di Aula Hotel Kito, Kabupaten Empat Lawang, dan dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Empat Lawang, Darli, yang juga merupakan salah satu kader senior PAN di daerah tersebut.

Musda secara resmi dibuka melalui pertemuan virtual (Zoom Meeting) oleh Ketua Umum DPP PAN, Zulkifli Hasan. Turut hadir dalam kegiatan ini Ketua DPW PAN Sumatera Selatan, Joncik Muhammad, serta seluruh kader dan pengurus PAN dari berbagai wilayah di Provinsi Sumatera Selatan.

Dalam arahannya, Zulkifli Hasan menegaskan pentingnya peran kader PAN untuk benar-benar hadir di tengah masyarakat dan membantu rakyat, bukan sekadar menjadikan hal itu sebagai slogan.

“Kader PAN harus turun langsung dan menjadi solusi bagi masyarakat. Jangan hanya menjadikan bantuan kepada rakyat sebagai semboyan, tapi wujudkan dalam tindakan nyata,” tegas Zulkifli dalam sambutannya.

Sementara itu, Ketua DPD PAN Empat Lawang, Darli, menyampaikan bahwa program prioritas DPD ke depan akan selaras dengan arahan Ketua Umum PAN, terutama yang berorientasi pada kepentingan masyarakat.

“Program prioritas kami adalah sesuai dengan arahan Ketum PAN, bahwa setiap kepentingan rakyat akan kami serap dan jadikan masukan dalam penyusunan program prioritas. Kami ingin PAN benar-benar terasa manfaatnya bagi masyarakat,” ujar Darli.

Dalam Musda tersebut, juga dibahas rekomendasi dari Dewan Pengurus Pusat (DPP) PAN yang menetapkan kembali Darli sebagai Ketua DPD PAN Kabupaten Empat Lawang pada periode berikutnya. Setelah Dewan Pengurus melemparkan pertanyaan terkait penetapan tersebut kepada seluruh peserta Musda, secara aklamasi seluruh peserta menyatakan sepakat untuk kembali mempercayakan kepemimpinan DPD PAN kepada Darli.

Usai pembukaan, kegiatan dilanjutkan dengan agenda sidang pleno yang membahas berbagai program kerja serta strategi partai untuk memperkuat konsolidasi organisasi dan peran PAN di tingkat daerah.

Musda ini diharapkan dapat mempererat solidaritas antar-kader dan memperkuat komitmen PAN untuk terus hadir sebagai partai yang berpihak pada kepentingan rakyat. (RED/ADV)

Komentar

Tinggalkan komentar